Senin, 29 Maret 2010

Tips mengatasi Kaki pegal

Setelah seharian anda bekerja pastinya anda akan merasa lelah, apalagi jika anda wanita yang suka memakai sepatu hak tinggi dan suka dengan jalan-jalan atau mungkin laki-laki/wanita yang habis tracking di jalanan yang tidak manusiawi...

Pastinya kaki anda akan terasa lelah sekali dan pegal-pegal. Anda tidak usah khawatir dengan masalah itu.

Pertama-tama ambil baskom dan isi dengan air hangat setengahnya saja, kemudian beri garam sebanyak genggaman tangan anda ke dalam baskom yang sudah berisi air hangat.

Masukan kedua kaki anda ke dalam baskon tersebut, jika anda punya kelereng coba tambahkan beberapa butir kedalam baskom tersebut. Kemudian putar-putar kaki anda di atas kelereng selama 30 menit.

Lakukan setiap hari setelah sehari anda beraktifitas agar rasa pegal dan capek di kaki anda hilang.

Sumber : www.rmblitz.com

Minggu, 28 Maret 2010

APRIL MOP

Pada tanggal 1 April
orang-orang diperbolehkan menipu dan berbohong kepada orang lain
April Mop merupakan hari kemenangan atas dibunuhnya ribuan umat Islam Spanyol
oleh tentara Salib lewat cara-cara penipuan
Sebab itulah, mereka merayakan April Mop dengan cara melegalkan penipuan dan kebohongan
walau dibungkus dengan dalih sekedar hiburan atau keisengan belaka.


Biasanya orang akan menjawab bahwa April Mop, yang hanya berlaku pada tanggal 1 April, adalah hari di mana kita boleh dan sah-sah saja menipu teman, orang tua, saudara, atau sejenisnya, dan sang target tidak boleh marah atau emosi ketika sadar bahwa dirinya telah menjadi sasaran April Mop.

Biasanya sang target, jika sudah sadar kena April Mop, maka dirinya juga akan tertawa atau minimal mengumpat sebal, tentu saja bukan marah sungguhan.
Walaupun belum sepopuler perayaan tahun baru atau Valentine’s Day, budaya April Mop dalam dua dekade terakhir memperlihatkan kecenderungan yang makin akrab di masyarakat perkotaan kita. Bukan mustahil pula, ke depan juga akan meluas ke masyarakat yang tinggal di pedesaan. Ironisnya, masyarakat dengan mudah meniru kebudayaan Barat ini tanpa mengkritisinya terlebih dahulu, apakah budaya itu baik atau tidak, bermanfaat atau sebaliknya.

Tahukah anda, bahwa perayaan April Mop yang selalu diakhiri dengan kegembiraan dan kepuasan itu, sesungguhnya berawal dari suatu tragedi besar yang sangat menyedihkan dan memilukan ???

April Mop, atau The April’s Fool Day, berawal dari satu episode sejarah Muslim Spanyol di tahun 1487, atau bertepatan dengan 892 H. Sejak dibebaskan Islam pada abad ke- 8M oleh Panglima Thariq bin Ziyad,Spanyol berangsur-angsur tumbuh menjadi satu negeri yang makmur.

Pasukan Islam tidak saja berhenti di Spanyol, namun terus melakukan pembebasan di negeri-negeri sekitar menuju Perancis. Perancis Selatan dengan mudah dibebaskan.
Kota Carcassone, Nimes, Bordeaux, Lyon, Poitou, Tours, dan sebagainya jatuh. Walaupun sangat kuat, pasukan Islam masih memberikan toleransi kepada suku Got dan Navaro di daerah sebelah Barat yang berupa pegunungan.Islam telah menerangi Spanyol. Karena sikap para penguasa Islam yang begitu baik dan rendah hati, banyak orang-orang Spanyol yang kemudian dengan tulus dan ikhlas memeluk Islam. Muslim Spanyol bukan saja beragama Islam, namun sungguh-sungguh mempraktikkan kehidupan secara Islami. Tidak saja membaca Al-Qur’an, namun bertingkah laku berdasarkan Al-Qur’an. Mereka selalu berkata tidak untuk musik, bir, pergaulan bebas, dan segala hal yang dilarang Islam. Keadaan tenteram seperti itu berlangsung hampir enam abad lamanya.

Selama itu pula kaum kafir yang masih ada di sekeliling Spanyol tanpa kenal lelah terus berupaya membersihkan Islam dari Spanyol, namun selalu gagal.
Maka dikirimlah sejumlah mata-mata untuk mempelajari kelemahan umat Islam Spanyol. Akhirnya mereka menemukan cara untuk menaklukkan Islam, yakni dengan pertama-tama melemahkan iman mereka melalui jalan serangan pemikiran dan budaya.
Maka mulailah secara diam-diam mereka mengirimkan alkohol dan rokok secara gratis ke dalam wilayah Spanyol. Musik diperdengarkan untuk membujuk kaum mudanya agar lebih suka bernyanyi dan menari daripada membaca Al Qur’an. Mereka juga mengirimkan sejumlah ulama palsu untuk meniup-niupkan perpecahan ke dalam tubuh umat Islam Spanyol. Lama-kelamaan upaya ini membuahkan hasil.

Akhirnya Spanyol jatuh dan bisa dikuasai Pasukan Salib . Penyerangan oleh pasukan Salib benar-benar dilakukan dengan kejam tanpa mengenal peri kemanusiaan.
Tidak hanya pasukan Islam yang dibantai, tetapi juga penduduk sipil, wanita, anak-anak kecil, orang-orang tua. Satu-persatu daerah di Spanyol jatuh.
Granada adalah daerah terakhir yang ditaklukkan . Penduduk-penduduk Islam di Spanyol (juga disebut orang Moor) terpaksa berlindung di dalam rumah untuk menyelamatkan diri. Tentara-tentara Salib terus mengejar mereka. Ketika jalan-jalan sudah sepi, tinggal menyisakan ribuan mayat yang bergelimpangan bermandikan genangan darah, tentara Salib mengetahui bahwa banyak muslim Granadayang masih bersembunyi di rumah-rumah.

Dengan lantang tentara Salib itu meneriakkan pengumuman, bahwa para Muslim Granada bisa keluar dari rumah dengan aman dan diperbolehkan berlayar keluar Spanyol dengan membawa barang-barang keperluan mereka.

Orang-orang Islam masih curiga dengan tawaran ini. Namun beberapa dari orang Muslim diperbolehkan melihat sendiri kapal-kapal penumpang yang sudah dipersiapkan di pelabuhan. Setelah benar-benar melihat ada kapal yang sudah disediakan, mereka pun segera bersiap untuk meninggalkan Granadadan berlayar meninggalkan Spanyol.
Keesokan harinya, ribuan penduduk muslim Granadakeluar dari rumah-rumah mereka dengan membawa seluruh barang-barang keperluan, beriringan berjalan menuju pelabuhan. Beberapa orang Islam yang tidak mempercayai pasukan Salib, memilih bertahan dan terus bersembunyi di rumah-rumah mereka.

Setelah ribuan umat Islam Spanyol berkumpul di pelabuhan, dengan cepat tentara Salib menggeledah rumah-rumah yang telah ditinggalkan penghuninya. Lidah api terlihat menjilat-jilat angkasa ketika mereka membakari rumah-rumah tersebut bersama dengan orang-orang Islam yang masih bertahan di dalamnya. Sedang ribuan umat Islam yang tertahan di pelabuhan, hanya bisa terpana ketika tentara Salib juga membakari kapal-kapal yang dikatakan akan mengangkut mereka keluar dari Spanyol. Kapal-kapal itu dengan cepat tenggelam. Ribuan umat Islam tidak bisa berbuat apa-apa karena sama sekali tidak bersenjata. Mereka juga kebanyakan terdiri dari para perempuan dengan anak-anaknya yang masih kecil-kecil. Sedang para tentara Salib telah mengepung mereka dengan pedang terhunus.

Dengan satu teriakan dari pemimpinnya, ribuan tentara Salib segara membantai umat Islam Spanyol tanpa rasa belas kasihan. Jerit tangis dan takbir membahana. Seluruh Muslim Spanyol di pelabuhan itu habis dibunuh dengan kejam. Darah menggenang di mana-mana. Laut yang biru telah berubah menjadi merah kehitam-hitaman.
Tragedi ini bertepatan dengan tanggal 1 April. Inilah yang kemudian diperingati oleh dunia Kristen setiap tanggal 1 April sebagai April Mop (The April’s Fool Day).
Pada tanggal 1 April, orang-orang diperbolehkan menipu dan berbohong kepada orang lain. Bagi umat Kristiani, April Mop merupakan hari kemenangan atas dibunuhnya ribuan umat Islam Spanyol oleh tentara Salib lewat cara-cara penipuan. Sebab itulah, mereka merayakan April Mop dengan cara melegalkan penipuan dan kebohongan walau dibungkus dengan dalih sekedar hiburan atau keisengan belaka.

Bagi umat Islam, April Mop tentu merupakan tragedi yang sangat menyedihkan. Hari di mana ribuan saudara-saudaranya seiman disembelih dan dibantai oleh tentara Salib di Granada, Spanyol. Sebab itu, adalah sangat tidak pantas juga ada orang Islam yang ikut-ikutan merayakan tradisi ini. Siapapun orang Islam yang turut merayakan April Mop, maka ia sesungguhnya tengah merayakan ulang tahun pembunuhan massal ribuan saudara-saudaranya di Granada, Spanyol, 5 abad silam.

Wahai saudara-saudariku sesama Muslim, sampai hatikah Anda semua merayakan April Mop sekarang ini, setelah mengetahui apa yang sebenarnya melatarbelakangi perayaan yang diadakan dunia Barat setiap tanggal 1 April itu ???
Semoga membuka mata hati kita & Allah SWT akan menjadi saksi bagi kita semua. Amin.

Senin, 22 Maret 2010

UNTUK CEWEK YANG TERTAWA SEDEMIKIAN KERASNYA...

Tulisan ini aku buat sebagai sebuah pelurusan dari apa yang kayaknya belum terlalu lurus…

Beberap waktu yang lalu aku mengisi materi di suatu tempat di sebuah organisasi, hoho2… berhubung emang dasarnya aku ini orang packaging sanguinis yang likes to talk many thing, saya ‘keprucut’, ehm… ‘keprucut’ tu apa ya bahasa indonesianya? Semacam keceplosan gitu deh… iya, saya keceplosan ngomongin sesuatu mengenai yang aku sukai dan gak aku sukai. Lupa kronologisnya seperti apa yang jelas aku kmudian ngomong kalo aku gak seneng banget sama cewek yang ketawanya keras2… dan konon nih, ada beberapa yang merasa tersungging dengan omonganku ini, karena merasa ketawanya keras kali ya… soalnya aku sendiri juga gak tau ketawanya yang tersinggung ni kayak gimana, I don’t even know how they laugh !!!

Mengenai cewek dengan ketawa keras ini aku punya kesan tersendiri… sebenarnya gak Cuma ketawa aja sih, buat cewek yang speakernya kekencengen secara umum aku punya kesan tersendiri mengenainya, dan kesannya adalah : buruk… aku sendiri jijay juga kalo ngliat cewek yang ketawanya dibuat2 lemah lembut-nya, aku punya teman yang kalo ketawanya di-lemah gemulai-kan dengan lebay-nya, inipun juga parah banget… not better-lah… tapi bukan berarti cewek dengan speaker kekencengan juga better !

Pas MABA dulu aku di-OSPEK dan ada sebuah divisi namanya TERRA, ini divisi khusushon buat mbentak2 dan marah2in MABA, di divisi itu ada seorang Mbak2 yang kalo ngomong selalu pake speaker keras2 hingga volume maksimal, sehingga pas mbak itu ngomong bukanya aku nutup kuping tapi langsung deh aku merasa bulu kuduk ini meremang… dan pas taun berikutnya, si mbak ini tetep jadi TERRA dengan tetap mengandalkan suaranya yang treble abis itu, hingga kemudian OSPEK 2007 di ekonomi meniadakan divisi TERRA berakhir pulalah karir politik mbak yang I don’t even know her name (emang ga pengen tau juga sih…) entah dirinya udah gak kepake (coz hanya itu yang dia punya) ato emang mbaknya dah terlalu tua sehingga harus lulus atau terancam bereputasi buruk di dunia akademik.

Saya juga pernah mendapati seorang perempuan (kalo dia perempuan, suaranya mirip perempuan sih) yang ketawanya keras banget, waktu itu aku ada di Aula gedung D FE UB, saat itu terdengar sebuah ketawa yang membahana dari luar, awalnya hanya suara ketawanya yang terdengar, tapi si mbak ini jalan dengan pedenya tetap dengan ketawa-ketiwinya yang menggelegar… saya sampe sekarang gak habis pikir apa yang membua si mbak ini bisa ketawa begitu lama, panjang, dan keras… apa dia sedang ketawa-ketiwi sendiri (berarti gila dong), atau dia saat itu sambil bertelepon ria (kalo toh dia sedang bertelepon seharusnya si lawan bicaranya selaput gendangnya sudah pecah, habis ketawanya keras banget…)

Begitulah pengalamanku dengan cewek2 yang suaranya keras2 gak jelas, kenapa aku bilang gak jelas ? soalnya ada juga cewek yang suaranya keras dan jelas… dan ini malah bagus banget! Misalkan dia anggota paduan suara yang harus bersolois ria, suaranya wajib keras tuh… apalagi kalo dinamikanya fortissimo assai*, ini harus keras banget… tapi tetep bagus dan enak didengar… misalkan juga kalo cewek yang mimpin barisan di OSPEK, kalo ini mah gak bikin bulu kuduk meremang…(meski gak terlalu seneng juga sih… kalo ada cowok ngapain cewek ?) tapi kalo cewek yang ketawa2 gak jelas dan mengeraskan suaranya dengan parahnya? Oke, mungkin dia basic-nya suara keras, tapi come on-lah, kita bisa mengontrol diri kita sendirikan? Kencing dan berak aja kita bisa nahan, masa ngontrol suara aja gak bisa ?

Untuk para perempuan yang tertawa dengan speaker maksimal, ketidak sukaan saya itu bukan tanpa alasan, dan percayalah ini untuk kebaikan anda juga… sepengobrolan saya dengan beberapa pria terhormat dan terpelajar, mereka juga tidak menyukai perempuan yang tertawa ngakak bin keras… ketika melihat seorang perempuan seorang pria biasa memberikan kesan pertama, kesan kedua diperoleh dari attitude si cewek, kalo attitude-nya positif kesannya semakin baik, kalo atiitutude-nya negative maka akan mengurangi ‘nilai’ si cewek… dan ketawa ngakak bin keras adalah sesuatu yang akan mengurangi ‘nilai’ itu…

Dan sekali lagi buat yang ngerasa tersungging atau tersindir, sekali lagi aku gak bermaksud menyindir langsung tunjuk orang, misalkan kamu atau kamu…, tapi setidaknya kalo ngerasa tersindir berarti semoga kamu ngerasa kalo sebenarnya yang kayak begituan itu kalo orang jawa bilang ‘kurang pathut’, kalo dah tau ‘kurang pathut’ kurang pantes ! so ngapain diulangi lagi ? aku hanya mengomongkan beberapa perempuan yang kurang bisa menjaga kehormatan dirinya dengan mengumbar suara dan tawanya dengan hebohnya… dan aku hanya berharap itu bukan kamu ataupun kamu…

*) = fortissimo asai adalah salah satu tanda dinamik pada lagu. Tanda dinamik adalah tanda untuk menyatakan keras, lembutnya sebuah lagu yang dinyanyikan. Fortissimo assai berarti sekeras mungkin, bahkan saking kerasnya sampe selevel lagi suara kita minta dikerasin udah gak bisa lagi coz itu adalah suara paling keras yang bisa kita keluarkan...

CATATAN HARIAN SEORANG JOBSEEKER –Part 1: Lagi Seneng

Sebenarnya ini unplannable story Cuma berhubung aku lagi seneng, jadinya pengen nulis aja…

Aku seneng karena 3 hal, pertama akhirnya aku berhasil meng-upload tulisanku 'catatan harian jobseeker : sebuah pengantar' baik itu di blog maupun di notes fesbuk, dan yang bikin aku seneng lagi adalah kurang dari 15 menit sudah ada temen2 yang meng-comment tulisanku, yang intinya mendukung untuk dilanjutkannya tulisan2ku, saat ini ditulis posisiku lagi offline, entah berapa orang yang meng-comment tulisanku sampai detik ini, pasti udah banyak banget (cie,.. GR, jangan2 gak ada lagi yang comment, hoho2… ) aku lagi offline gara2 IM2 akhir2 ini rada ribet ngisinya sehingga mengaibatkan aku sukses lbih dari 2 minggu tidak bisa online di rumah, aku pengen ganti provider lain, tapi sampe searang belum sempat aja ngurus2…

Kedua, aku lagi seneng karena meskipun cuaca di luar hujannya tadi sangat maksimalis dan sekarang menjadi minimalis sehingga redanya rada lama aku berhasil tidak terpengaruh dengan cuaca ini dan tetap semangat dan antusias dalam beraktivitas, ini bikin aku senang, karena aku biasanya termasuk orang yang gampang kepengaruh, kalo cuaca begini dikit pengennya begitu aja, kalo cuaca begitu dikit, pengennya begini aja, tapi yang jelas meskipun saat ini hujan sukses membuat jaket dan celanaku lembab2 gak jelas, menyebabkan sandal dan keset kamarku basah sebasah2nya, dan menyebabkan lantai depan kamarku licin becek gak pake ojek aku masih bisa merasakan hatiku bernyanyi-nyanyi lagu 'dudidam'-nya enno lerian

Ketiga, aku lagi seneng karena…. Hmmm, karena apa ya… aku merasa sangat bergairah aja menjalani hidup… aku merasa aku adalah orang yang sangat beruntung, padahal sebenarnya saat ini banyak masalah dan banyak kerjaan yang kudu aku lakuin…. Tapi entah kenapa aku merasa bahagia aja... Yang jelas, dalam hidup ini aku emang gak selalu ngedapetin apa yang aku pengen (pada saat itu), hingga pada suatu waktu aku kemudian benar-benar mendapatkannya dan ketika coba direnungkan kembali ternyata saat mendapatkan itu merupakan memang saat yang paling tepat untk mendapatkannya, senang banget rasanya… Yeah, that’s my feeling right now… kalian pernah ngerasa kayak gitu? Nyenengin bangetkan ya :-)

Sehingga mumpung lagi seneng aku harus segera menumpahkan perasaan ini dalam tulisan, yah… langsung aja aku jadikan sebagai part one dari tulisan2ku dalam serial catatan harian seorang jobseeker ini, dan sebagaimana aku udah dituliskan di atas , This is unplannable, tidak aku rencanakan… aku berencana tulisan ini aku bikin sistematis, tadi pagi aku sempat kepikiran mau menulis mengenai masa kelulusan SMA sebagai part one of this serial, aku pengennnya sistematis, ini dulu baru itu, maklumlah…berdasarkan buku personaliy plus nya Florence Littauer aku ini termasuk orang melankolis koleris jadi pengennya ya serba rapI, terstruktur, sistematis, bla bla..tapi ternyata berhubung packaging-ku sanguinis sepertinya inilah yang saat ini dominan… makanya kalo ada orang yang bilan aku serius, I AM SERIOUS ! orang melankolis , koleris pula… tulisan dalam serial ini rencananya aku buat dan upload seminggu sekali, tapi berhubung lagi seneng, aku nulis lagi aja lanjutannya sekrang, gak kudu nunggu seminggu ,,, makanya dalam tulisan ini yang mungkn ada orang yang ngebaca berharap dapat wawasan ato pencerahan seputar jobseeking (emang ada ya?) ya saya mohon maap, insya Allah tulisan berikutnya aku mo berbagi derita, hehe,,, berbagi cerita seputar itu…

Dalam tulisan ini aku juga pengen mengucapkan terimakashih kepada abid atas the first like this and commentnya, markore a.k.a Rere, dan Rahma sebagai 2 orang yng comment berikutnya… berikutny alagi aku gak tau sapa, coz kan lagi offlline… makasih juga buat editor pertama dan kedua dari catatan yang pertama tadi yakni si jelek akmal dan si endut hakim (hehe)… becnda ya mal, kim… jangan percaya aku sungguh2 mengatakannya, tapi yang harus kalian percaya adalah bahwa aku sangat menyangi kalian, ya… aku sangat menyayangi kalian sebagaimana aku menyayangi koleksi buku dan dvd film jepangku…
Thanks for all guys…

Malang, 18 maret 2010 habis isya’an… eh… ujannya udah reda… alhamdulillah

Rabu, 17 Maret 2010

Catatan Harian Seorang Jobseeker – Sebuah Pengantar

Alhamdulillah akhirnya nulis juga...


Pernah gak sih ngerasain habis makan buanyak banget tapi (maaf) gak bisa dikeluarin? Gak seekstrim itu sih, tapi mirip seperti itulah yang aku rasain, bukan makanan, tapi cerita, hikmah, pengalaman, dsb… apalagi untuk orang tipe ekstrovert seperti aku ini gak bisa kalo gak cerita2 (baca :berbagi hikmah, pengalaman, dll)… bukannya sesumbar, tapi dari hati yang paling dalam aku hanya ingin anda tidak melakukan kesalahan yang pernah aku lakuin (cie… mulia banget ya! Hehe) dan harapannya bisa melakukan beberapa hal baik yang pernah aku lakuin (kalo mau ngelakuin)….

Semua napak tilas, memoar, catatan, atau apapun itulah namanya akan aku tuliskan secara berseri dalam sebuah rangkaian tulisan yang harapanyya bisa kemudian dibukukan, diterbitin oleh penerbit terkenal, lalu kemudian bisa jadi best seller, lalu di-film-kan, kemudian filmnya laris sehingga dapet box office, juga berkualitas sehingga dapet piala citra di FFI sebagai movie of the year, lalu saking berkualitasnya dapet Oscar sebagai best foreign movie di ajang academy award juga diputer di berbagai festival film internasional terkenal seperti salah satunya di Pasadena (hehe, emang bunga)

Sudah lama banget aku plan to write it,tapi ya I am a real planner ! nge-plan terus, bikin rencana terus… tapi Cuma plan doang… makanya aku harus berubah, yeah, I plan to change ! (plan lagi L) I wanna be an executor, not a planner!!! Plan-nya udah kebanyakan ! saatnya dieksekusi !

Sebagai pengantar lagi, buat yang belum kenal aku, belum pernah ketemu, pernah ketemu tapi gak kenal-kenal amat, ato mungkin pernah liat sekali, itupun ngliatnya dari gedung rektorat brawijaya lantai 8 padahal akunya lagi foto2an di tugu yogi that’s what my friend say about the name of the new monument (or whatever it names) in my campus ato mungkin yang pernah dengar2 berita baik atau buruk tentang aku….


Ini Tugu Yogi, bayangkan diriku di balik monumen yang ada jamnya sementara yang ngliat aku di dalam gedung Rektorat, lebih tepatnya ngliatnya dari kaca diatas tulisan Universitas Brawijaya

(Taukan? Taulah...Kalo gak tau nanya...)


Orang mungkin ngira aku orangnya serius, I am serious… aku emang serius… kalo pas serius, tapi yang jelas aku emang terlihat seperti orang serius, pake kacamata, lumayan tebel ! minus 3! Style-ku juga kagak funkeh… biasa aja… gak suka pake jeans ! bukan karena apa sih, Cuma males nyuci sama males berat-nya aja… tapi sebenarnya ya… biasa aja… Cuma mungkin aku kadang suka terlihat mikir… sebenarnya mikir adalah hal yang biasa aja sih, Cuma masalahnya ya casing-nya casing serius jadinya ya seperti terlhat mikir apa gitu… padahal ya mikir yang biasa aja… gak selalu serius, pernah aku disangka mikir apa, padahal aku Cuma mikir makan malam ntar mo beli apa… konon, katanya orang2 aku seperti mikir hal yang berat banget semisal mikirn makannya kaum fakir miskin dan anak terlantar sekota malang, berlebihan…

My Serious Pose


Yang jelas dalam tulisan2 ini aku mau share tntang something called a job ! kenapa job? Karena dengan job kita bisa dapet duit buat melanjutkan kehidupan kita, kenapa job? Karena dengan job kita bisa memperoleh strata tertinggi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara kalo job kita itu populer di mata warga negara Indonesia pada umumnya sehingga akan menyebabkan kita mudah di pergaulan dan yang terpenting sangat berpengaruh pada proses kelancaran kita untuk menggenapkan separuh agama kita khususon di hadapan Papi dan Mami Calon Mertua nantinya…

Insya Allah Serius...


Kurang lebih saya ada setahun pengalaman yang pengen saya share yang gak melulu msalaha setaunan ini aja, tapi juga lompat2 juga ke waktu yang laen… semoga tulisan saya bermanfaat yang insyaAllah akan saya upload tiap pekan sbelum kemudian akan dibukukan, jadi best seller, lalu dibuat film, lalu…. Halah! Udah ah ! c u next week yach ! Hope u enjoy it !